Disdagperin Kota Bekasi Lakukan Secara Terbuka Kurasi Untuk Pameran Dagang Nasional Indokraf Expo 2023
KOTA BEKASI- Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bekasi bekerja sama dengan Deskranasda Kota Bekasi akan ikut serta dalam Pameran Dagang Nasional yang akan terselenggara di Trans Studio Mall Bali pada tanggal 20 - 23 Juli 2023 mendatang, dalam hal ini Disdagperin Kota Bekasi telah melakukan pendaftaran bagi para peserta kurasi pameran yang telah dibuat terjadwal pada link http://bit.ly/kurasiindokraf terdapat pada flyer yang telah di sosialisasikan.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bekasi, Robert menyatakan bahwa kurasi ini telah dibuka secara umum dan telah terjadwal mengenai para peserta pameran dagang ini secara terbuka, pendaftaran yang telah dibuka pada tanggal 23 - 26 Juni 2023 yang pada batas akhir pendaftaran yakni pukul 13.00 Wib.
"Proses pendaftaran telah dimuat pada flyer yang disebar dan dilakukan secara terbuka dan untuk peserta kurasi yang mendaftar, dalam hal ini Disdagperin Kota Bekasi telah sampaikan untuk jadwal yang sudah dibuat," kata Robert.
Jumlah pendaftar melalui link sebanyak 42 peserta dan telah dilakukan verifikasi mengikuti kurasi sebanyak 36 peserta, dan 6 peserta tidak lolos administrasi. Untuk pemeran dagang nasional telah dinyatakan lolos dan ikut dalam acara tersebut sebanyak 9 peserta kurasi.
Dirinya berharap pada tahun mendatang pada pameran dagang nasional ini akan lebih banyak untuk peserta kurasi yang telah dinyatakan lolos mengikuti pameran tersebut.* (Ndoet)
Sumber : PPID Pembantu Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bekasi.
Kapolda Metro Jaya Hadiri Upacara Penutupan Kejuaran Judo Kapolri Cup Tahun 2023
JAKARTA – Dalam rangka Hari Bhayangkara ke- 77, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto menghadiri upacara penutupan kejuaran judo KAPOLRI CUP Tahun 2023 di Padepokan pencak silat TMII, Jakarta Timur, Minggu ( 09/07/2023).
Acara ini dihadiri juga Menpora RI Dito Ariotedjo, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Pangkostrad Letnan Jenderal Maruli Simanjuntak, Wakapolri dan para pejabat utama Mabes Polri Juga Pejabat utama Polda Metro Jaya.*
Ketua DPD Ummat Beserta Dewan Pengurus Menyerahkan Perbaikan Bacaleg KPU Kota Palembang
PALEMBANG – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Umat Kota Palembang serahkan berkas perbaikan pergantian Bacaleg ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang.
Penyerahan tersebut di serahkan langsung oleh Wely Supriyanto S.T Ketua DPD, di dampingi Ridwan SR Sekretaris Partai Politik Ummat. Ketua BPPD Partai Ummat Kota Palembang Syafril GP beserta Dewan Pengurus Partai Ummat Kota Palembang.*
"Karena sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan..."
Komentar tidak dipublikasikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar