🌏 Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 2024...

Minggu, Agustus 28, 2022

KONTES BONSAI

Plt Wali Kota Bekasi Bersama Istri Hadiri Perlombaan dan Kontes Bonsai


Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama istri Wiwiek Hargono hadiri perlombaan dan kontes bonsai.


KOTABEKASI - Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama istri Wiwiek Hargono hadiri perlombaan dan kontes bonsai yang diselenggarakan oleh  Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Bekasi bekerjasama dengan  Rumah Bonsai Indonesia (RUBI), kegiatan bertempat di Alun-alun M Hasibuan Kota Bekasi.



Hadir pada kegiatan tersebut Presiden RUBI Prof Zudan AF, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Bekasi Herbet Panjaitan, para Kepala OPD beserta kontestan seluruh Indonesia, masyarakat pecinta bonsai. Dalam sambutannya Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.


“Sangat mengapresiasi kegiatan yang baik ini. Tentu ini menjadi nilai positif dengan adanya silaturahmi bonsai, dapat menggeliatkan kembali pecinta bonsai dalam ajang kontes bonsai di Kota Bekasi,” kata Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.


Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Bekasi bekerjasama dengan Rumah Bonsai Indonesia (RUBI).


Tri berharap, dengan adanya silaturahmi bonsai yang di selenggarakan di Alun-alun Bekasi ini, membuat atmosfer bonsai di Kota Bekasi ini semakin menggeliat kembali.


Kota Bekasi juga lebih di kenal di kalangan luas, serta ekonomi di Kota Bekasi dapat tumbuh,”tutupnya.


Tri juga mengatakan "Terima kasih atas kegiatan ini, dan berharap kegiatan seperti ini dapat menginspirasi kreatifitas baru untuk warga, sehingga dapat menciptakan talenta - talenta warga untuk mengembangkan dan budidaya Bonsai yang lebih baik lagi, syukur - syukur dapat meningkatkan giat ekonomi kreatif baru", ungkapnya.


Sementara ditempat yang sama Presiden RUBI Prof Zudan menjelaskan Tujuan utama kegiatan ini adalah wadah silaturahmi bagi anggota RUBI melalui Kontes Bonsai, juga sebagai sarana Edukasi bagi masyarakat setempat, sharing ilmu dan pengalaman seputar bonsai dan budidayanya. 



Giat ekonomi budidaya ini coba kami tularkan ke masyarakat sebagai alternatif tambahan pendapatan dimasa pandemi saat ini. 


Budidaya cukup dilakukan di pekarangan rumah masing-masing, jika dilakukan dengan baik dan benar, Insya allah akan membawa hasil yang baik pula.


Kegiatan ini Insya Allah akan kami lakukan secara berkelanjutan, mendampingi masyarakat dalam berbudidaya bonsai. Semoga usaha ini membawa lingkungan yang makin lestari dan keberkahan bagi kita semua,” tutup Presiden RUBI Prof Zudan. (EZ/HUMAS).

•Humas Kota Bekasi

______________

Dosi Bre'

Editor:  Red



BERITA PILIHAN

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto

Sambut  Baik Menteri Sandiaga Uno Tingkatkan Ekonomi Kreatif Di Kota Bekasi

LPM KELURAHAN MARGA MULYA

GELAR PERTANDINGAN SEPAK BOLA ANTAR WARGA

ARH; Banyak Anak Muda Berbakat dan Berpotensi







    PEMKOT BEKASI    WISATA  

    Membangun Untuk Indonesia  ...


    🔘L a l u  


    Follow:

    Facebook  Twitter  Instagram  Youtube     

      satgasnasNews
      www.satgasnas.com

    KODE ETIK: Sesuai UU Pokok Pers  ◾ Wartawan satgasnasNews dibekali ID Pers dan SK.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar